NARSUM : PEKERJA JEMBATAN
REPORTER : GANANG PARTHO – PRSSNI JABAR
REDAKTUR : GANANG PARTHO – PRSSNI JABAR
Masih digunakannya jembatan
sementara atau jembatan Bailley di atas Jembatan Bangbayang Kampung Pintuan
Karangmulya Kadungora/ menambah jumlah trouble spot atau titik masalah lalu
lintas di wilayahnya/ terutama menjelang musim mudik Lebaran mendatang//
Seperti diketahui/ jalur Cijapati yang menjadi jalan alternatif utama
penghubung Kabupaten Bandung dan Garut masih terhambat proses perbaikan
Jembatan Bangbayang yang ambruk pada Maret 2014 silam//
Sejak jembatan yang
dibangun pada zaman Hindia Belanda itu ambruk dan menelan korban/ Pemerintah
Provinsi Jawa Barat membangun jembatan darurat jenis Bailey di atasnya// Namun
jembatan yang masih bertahan hingga saat ini/ baru hanya bisa dilalui kendaraan
roda empat dari satu arah//
Jembatan sementara ini memiliki lebar yang lebih
sempit dari jembatan sebelumnya // Lantai jembatannya pun berupa lempengan logam
dan lebih tinggi daripada tinggi jalan //
Sekitar 20 meter dari jembatan
terdapat perlintasan kereta api tanpa palang pintu/ jika tidak diatur/
dikhawatirkan terjadi antrean panjang di sekitar jembatan yang membuat
kendaraan tertahan di tengah perlintasan rel kereta api//
Musim mudik Lebaran
tahun lalu/ antrean kendaraan di Jalur Cijapati mengular hingga sekitar enam
kilometer// Jalur ini menjadi alternatif para pemudik yang tidak ingin terjebak
kemacetan di Cicalengka dan Nagreg dan juga jalur pengurai kemacetan//
Saat
PRSSNI lakukan sidak ke lokasi awal pekan ini/ didapati para pekerja sedang
membongkar pondasi lama jembatan/ yang memang kondisinya sangat keras//
Diperkirakan/ jembatan ini belum selesai pengerjaannya saat jelang mudik
lebaran nanti///
Berita (Audio) KILAS RADIO selengkapnya, bisa disimak RABU 1 JULI 2015, pukul 06.30 & 12.30 WIB, di Radio-radio Anggota PRSSNI Wilayah Priangan.
Garut : Radio Antares 98,6FM, REKS 103,7 FM, RUGERI 93,4 FM, BEST 102,5 FM// Kota Tasik : Radio Martha 101,3 FM, Galuh 89,5 FM, eMDiKei 102,9 FM, Haryani 104,5 FM, Style 94,6 FM, Purnama 87,9 FM// Kab.Tasik : Radio Buanajaya 94,3 FM, GESPA 89,9 FM, Galunggung 99 FM, Sukapura 98,9 FM//Ciamis : Radio Actari 96,6 FM, Pitaloka 88,3 FM//Banjar : Radio RCA 102,1 FM dan Gaya 97,4 FM//Pangandaran : Radio RIS 104,9 FM dan RJM 91,5 FM
0 komentar:
Post a Comment